Situs Geger Hanjuang via carabuat007.blogspot.co.id
Situs Geger Hanjuang via carabuat007.blogspot.co.id
Sekilas Tentang
Situs Geger Hanjuang merupakan salah satu tempat wisata yang berada di Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat. Situs Geger ini terletak dibukit Geger Hanjuang Desa Linggawangi Kecamatan Leuwisari, dari lokasi tersebut ditemukan berbagai peninggalan sejarah termasuk Prasasti (yang kini disebut prasasti geger hanjuang).
Prasasti Geger Hanjuang merupakan prasasti ke 10 yang ditemukan di Jawa Barat. Prasasti ini ditemukan oleh K.F. Holle pada tahun 1877 yang kemudian dibawa dan disimpan oleh Dr. Krom pada tahun 1914. Kini masih terpelihara dan disimpan di Museum Pusat Jakarta dengan nomor inventaris D.26. Dapat di ketahui bahwa prasasti ini di buat pada tahun 1033 saka, atau setara dengan tahun masehi yaitu 1111 Masehi. Dan prasasti ini dibuat setelah prasasti Raja Sunda yaitu Sri Jayabupati yang di temukan di Cibadak Sukabumi ini berusia 81 tahun .
Posisi prasasti Geger Hanjuang dalam urutan pemerintahan raja-raja di Jawa Barat dapat ditempatkan lebih akurat. Dengan ditemukannya naskah Negara Kertabumi yang telah ditranskripsikan oleh Drs. Atja. Naskah pada prasasti ini di tulis dengan huruf serta menggunakan bahasa kuno. Meskipun uraiannya terhitung muda, selesai di tulis pada tahun 1697, namun penulisannya berdasarkan naskah – naskah kuni, infomasi sejarah yang ada padanya sangat tinggi.
Situs Geger Hanjuang via carabuat007.blogspot.co.id
Kategori | : | Wisata Alam |
Lokasi | : | Bukit Geger Hanjuang, Desa Linggawangi, Kecamatan Leuwisari, Jawa Barat |
Jam Buka | : | 24 Jam |
Harga Tiket Masuk | : | Gratis |
Jarak | : | 24 km dari Tasikmalaya |
Akses | : | Dari Tasikmalaya - Jl. Mayor S.L Tobing - Jl. Garut - Jl. Jingjirigi - Jl. Sukajadi |
Fasilitas
Belum tersedia fasilitas ditempat wisata ini.